Desa Suklilo Barat kec. Labeng, - Kunjungan Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) dari Universitas Trunojoyo Madura hari ini menjadi langkah awal dalam proses penyerahan mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN). Acara ini menjadi momentum penting yang menandai dimulainya kerjasama antara universitas dan masyarakat desa.
Hari ini, pada pukul 10.00 pagi, Desa Suklilo Barat mendapatkan kunjungan dari DPL penerimaan mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) dari Universitas Trunojoyo Madura. Para mahasiswa KKN, yang berasal dari berbagai fakultas, disambut oleh perangkat desa di aula kantor Desa Sukolilo Barat. Sekretaris dan kepala Desa Sukolilo Barat memberikan sambutan yang hangat, menyatakan kesiapan desa dalam mendukung dan mendampingi para mahasiswa selama pelaksanaan KKN.
Dosen Pembimbing Lapangan turut memberikan pengertian mengenai tujuan KKN sebagai bentuk pengabdian kepada masyarakat. Ia menekankan pentingnya mahasiswa menyumbangkan ilmu pengetahuan mereka untuk mendukung pembangunan di tingkat lokal. Acara penerimaan ini ditutup dengan sesi perkenalan antara mahasiswa KKN dan perangkat desa, disertai foto bersama sebagai tanda dimulainya kolaborasi ini. Harapannya, kehadiran para mahasiswa KKN dapat membawa manfaat positif dan membangun hubungan yang baik antara mereka dan masyarakat Desa Suklilo Barat.
0 Comments